5 Cara Kendalikan Emosi Berlebihan.Terbukti cepat,Tanpa Urat,Apalagi Senjata.Belajar Dari Kejadian Viral Sopir BMW Koboi Jalanan

 Kemarahan
5 Cara Kendalikan Emosi Berlebihan.Terbukti cepat,Tanpa Urat,Apalagi Senjata.Belajar Dari Kejadian Viral Sopir BMW Koboi Jalanan - Emosi sangat personal dan dalam ilmu psikologi merupakan impuls yang muncul akibat dari suatu rangsangan dari dalam maupun luar.Dalam keseharian,kita sering menggunakan emosi untuk merujuk pada kemarahan,walaupun sebenarnya  emosi mewakili banyak macam perasaan.Asal kata emosi dari bahasa latin movere yang artinya bergerak atau menggerakan yang dibubuhi awalan kata 'e' yang artinya menjauh.Dari dasar susunan katanya jika diartikan maka,kata emosi adalah sebuah gejala pergerakan menjauh.

Beragam aksi sering kali kita gunakan untuk meluapkan emosi.Berteriak,menangis,aksi piring terbang,menyebutkan semua penghuni kebun binatang atau yang terbaru aksi viral koboi BMW yang menodongkan senjata ditengah kemacetan.Dikutip dari Detiknews.com (15/06/2019) "Dia emosi,karena merasa benar itu satu arah"kata Wakapolres Jakpus AKBP Arie Ardian saat dihubungi wartawan.Pada kenyataan jalan Alaydrus dua arah.Inilah fakta emosi berlebihan membutakan akal sehat.

Emosi seseorang yang meledak-ledak merupakan tanda mental yang tidak stabil.Kondisi ini sering dikaitkan dengan beban pikiran yang bisa saja menyebabkan stress dan depresi.Kondisi depresi seseorang menunjukan bahwa orang tersebut mengalami gangguan mental dan kita bisa melacak gangguan mental disekitar kita  

Tubuh yang lesu,kepala pusing karena kurang tidur dapat menyebabkan emosi seseorang menjadi berlebihan.Kondisi emosi yang berlebihan akan merugikan diri sendiri dan orang-orang terdekat,dan tentuhnya kita perlu cara - cara yang terbukti cepat,tanpa urat apalagi senjata untuk mengendalikan emosi yang berlebih.Berikut ini penulis telah menyiapkan cara - cara tersebut bagi anda dengan emsoi yang meledak-ledak

  1. Belajar Mengenali Emosi Anda.Ini adalah dasar kecerdasan emosi dan belajar mengenali perasaan anda saat marah,sedih,atau gembira bisa membantu anda untuk semakin peka terhadap perasaan yang sesungguhnya.Tak kenal,maka tak sayang.Semakin anda mengenal,maka terbuka kesempatan anda membatasi diri agar tidak berlebihan menunjukan emosi diri sendiri.
  2. Kedepankan Akal Sehat Sebelum Bicara.Ketika diliputi emosi yang berlebih semisalnya dalam bentuk kemarahan yang berlebihan,maka cenderung pilihan kata - kata menjadi tidak terukur.Bicara semaunya,tanpa pernah mau tau dan cenderung malas tau apa dampak dari kata - kata yang diucapkan.Sebaiknya,semarah apapun pikirkan dahulu.Bayangkan jika anda diposisi orang yang harus menerima ucapan anda.
  3. Buat Pikiranmu Beralih Pada Hal Yang Cenderung Positif.Mengingat kejadian, atau cerita lucu yang pernah anda dengar atau alami bisa membantu anda.Kesampingkan pemikiran untuk mencari cara yang efesien guna memuluskan emosi anda menjadi berlebih.
  4. Mencoba Memperkirakan Dampak Dari Emosi Berlebihan Anda.Setelah semuanya terjadi barulah penyesalan datang kemudian.Hal ini bisa saja terjadi jika seseorang yang sedang emosi,tidak pernah belajar mengontrol dan memperkirakan  akibat dari emosinya yang meledak - ledak.
  5. Belajar Memaafkan Dengan Tulus.Ini mungkin bagian yang tersulit dari seseorang yang sedang emosi.Alangkah bijak membuang dendam,karena dendam adalah bom waktu bagi anda,untuk semakin menampakan emosi secara lebih.Jika seseorang yang emosi memelihara dendam,maka terbuka kesempatan emosinya menjadi berapi - api.Ketulusan harus datang dari hati dan terpancar lewat cara berpikir,berkata-kata dan bertindak untuk menekan emosi agar tidak semakin "panas" 
Sesuatu yang terlalu berlebihan bisa saja menjadi beban, termasuk emosi dan pada akhirnya kita bebas memilih,bertahan dengan emosi yang berlebih atau belajar dari artikel ini untuk membantu anda. 




0 Response to "5 Cara Kendalikan Emosi Berlebihan.Terbukti cepat,Tanpa Urat,Apalagi Senjata.Belajar Dari Kejadian Viral Sopir BMW Koboi Jalanan"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel